Kamis, 20 September 2012

METODE PENELITIAN MANFAAT PENTINGKAH MEDIA PEMBELAJARAN UNTUK ANAK SEKOLAH




I.            LATAR BELAKANG
Manfaat Media pembelajaran secara saat ini sepertinya menjadi sarana penting bagi guru dan siswa untuk memahami materi. Pembelajaran online memberikan kesempatan bagi pembelajar untuk memegang kendali atas kesuksesan belajar masing-masing, artinya pembelajar diberi kebebasan untuk menentukan kapan akan mulai, kapan akan menyelesaikan, dan bagian mana dalam satu modul yang ingin dipelajarinya terlebih dulu. Ia bisa mulai dari topik-topik ataupun halaman yang menarik minatnya terlebih dulu, ataupun bisa melewati saja bagian yang ia anggap sudah ia kuasai. Jika ia mengalami kesulitan untuk memahami suatu bagian, ia bisa mengulang-ulang lagi sampai ia merasa mampu memahami. Seandainya, setelah diulang masih ada hal yang belum ia pahami, pembelajar bisa menghubungi instruktur, nara sumber melalui email atau ikut dialog interaktif pada waktu-waktu tertentu. Jika ia tidak sempat mengikuti dialog interaktif, ia bisa membaca hasil diskusi di message board yang tersedia di LMS (di Website pengelola). Banyak orang yang merasa cara belajar independen seperti ini lebih efektif daripada cara belajar lainnya yang memaksakannya untuk belajar dengan urutan yang telah ditetapkan.
II. PERUMUSAN MASALAH

Dalam pembahasan proposal tentang “manfaat Pentingkah Penggunaan Pembelajaran diSekolah Dasar secara on line”, beberapa permasalahan yang akan diangkat,
- Bagaimana pemanfaatan dan penggunaan  pembelajaran di sekolah dasar secara on line?

III.TUJUAN PENELITIAN
Adapun tujuan dari pembuatan proposal ini sebagaimana latar belakang di atas. Bahwa manfaat pembelajaran di sekolah dasar secara online masih sangat minim sekali. Untuk mengetahui pengaruh Pemberian Tugas Online terhadap hasil belajar siswa pada  mata Setiap pelajaran  SD
IV.             MANFAAT PENELITIAN
Media pembelajaran memiliki manfaat yang besar dalam memudahkan siswa mempelajari materi pelajaran. Media pembelajaran secara online yang digunakan harus dapat menarik perhatian siswa pada kegiatan belajar mengajar dan lebih merangsang kegiatan belajar siswa
.
Dengan adanya penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat :
1.    Bagi guru, memberikan pengetahuan tentang pembelajaran online dan pengaruhnya terhadap hasil belajar siswa.
2.    Bagi siswa, dengan menggunakan media Pemberian Tugas Online dapat meningkatkan prestasi belajarnya.
3.    Bagi lembaga, mendukung kebijakan pemerintah dalam program penggunaan teknologi untuk meningkatkan mutu proses pembelajaran dan mutu hasil belajar.
TINJAUAN PUSTAKA
menyatakan bahwa media pembelajaran secara on line adalah bahan, alat atau teknik yang digunakan dalam kegiatan belajar mengajar dengan maksud agar proses interaksi komunikasi edukasi antara guru dan siswa dapat berlangsung secara tepat guna dan berdayaguna.

V.                HIPOTESA
1.      Media pembelajaran secara online lebih menarik sehingga dapat memotivasi siswa dalam hal pemahaman.
2.      Siswa dapat lebih banyak melakukan kegiatan belajar sebab tidak hanya mendengarkan uraian guru, tetapi juga aktivitas lain seperti mengamati, melakukan, mendemonstrasikan, memerankan, dan lain-lain.

VI.             METODE PENELITAN
Analisis kebutuhan menggunakan lembar observasi dan angket/kuesioner, Data yang terkumpul dianalisis dengan teknik deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah siswa dan guru setiap kelas , masing-masing dari SD A, SD B, dan SD C. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif kualitatif, yaitu pemaparan data dan simpulan data. Setelah penelitian dilakukan, diperoleh hasil penelitian, yaitu :
1.      profil media pembelajaran secara online yang sesuai dengan kebutuhan siswa dan guru;
2.      desain media pembelajaran interaktif pengenalan nama planet dalam tata surya untuk siswa setiap kelas  SD; dan

VII.          DAFTAR PUSTAKA
1.Dimyati dan Mudjiono, (2006), Belajar dan pembelajaran, Jakarta: Rineka Cipta.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar